Apa itu AI?
Artificial Intelligent atau disingkat AI adalah sistem komputer yang dirancang meniru kecerdasan manusia untuk memecahkan masalah kognitif, seperti: analisa data, identifikasi pola atau tren, membuat prediksi, dan mengambil tindakan. Tujuan penciptaan teknologi AI adalah membuat sistem komputer dapat belajar secara mandiri agar bisa memecahkan masalah dan mengambil keputusan selayaknya manusia.
AI dapat merespon percakapan manusia secara alami, membuat gambar dan teks kreatif, dan mengambil keputusan berdasarkan konteks yang ada. Untuk memastikan kecerdasan buatan berjalan dengan baik, pengembang harus mengumpulkan data dalam jumlah besar dari beragam sumber, misalnya: sensor pintar, konten buatan manusia di internet, alat pemantau, dan log sistem.
Leave A Comment